SURABAYA - Wujudkan Rasa Aman bagi para pemudik lebaran Idul Fitri, anggota Babinsa Koramil 0831/01 Simokerto bersama Tiga Pilar melaksanakan kegiatan dipos pantau depan ITC jl. Gembong No. 20 - 30 Kel. Kapasan dalam rangka pengamanan lebaran 2023.
Baca juga:
Babinsa Rungkut Komsos Dengan Warga Binaan
|
Dalam rangka memberikan keamanan dan Kenyamanan bagi para pemudik pada Idul Fitri 1444 H Babinsa Pelda Dwi Arief bersama tiga pilar pengamanan di pos pantau depan ITC. Kamis (20/04/23)
Di sela-sela kegiatan Kegiatan Pengamanan arus mudik lebaran di wilayah Koramil 01/Simokerto, Danramil Mayor Inf Budi Hermanto mengatakan, Koramil telah menyiapkan Babinsa perwilayah untuk bergabung bersama dengan unsur terkait lainnya pada kegiatan Pengamanan arus mudik lebaran dan berupaya maksimal memberikan rasa Aman dan Nyaman bagi para pemudik.
Petugas gabungan Personil TNI-Polri beserta Satpol PP, Dishub dan Dinkes, selalu aktif dan Semangat dalam melaksanakan kegiatan pengamanan di pos pantau pengamanan ITC.
Pelaksanaan pengamanan H - 3 lebaran di wilayah Kec. Simokerto oleh Petugas gabungan Pos Pam, bagi pemudik masih kondusif dan situasi arus lalulintas berjalan lancar, tandasnya.