Surabaya, - Dalam rangka HUT Satpol PP ke 72 tahun 2022 dan Satlinmas ke 60 tahun 2022 dilaksanakan Pendistribusian Minyak Goreng sebanyak 58 liter (58 botol) Kepada PKL dan tambal ban yang kurang mampu di Wilayah Kecamatan Pabean Cantian, Jumat (4/3/2022).
Danramil Pabean Cantian Mayor Inf Sumarsono ditengah kegiatan pembagian minyak goreng mengatakan, bahwa Satpol PP dan Satlinmas adalah bagian dari pembangunan dan penggerak perekonomian warga Kota Surabaya. Karenanya, melalui momen ini, dia berharap ke depan Satpol PP dan Satlinmas diharapkan agar bisa bekerja lebih profesional, humanis dan solutif, pungkasnya.
Baca juga:
Tradisi lepas sambut Komandan Korem 084/BJ.
|
"Karena Satpol PP dan Satlinmas adalah garda terdepan pemkot untuk memberikan yang terbaik bagi warga Kota Surabaya, " imbuhnya
"Serentak di Kota Surabaya hari ini dibagikan minyak goreng ke masyarakat. Ada juga sembako dari Kepala PD (Perangkat Daerah) yang dibagikan kepada warga" ungkapnya.
Hadir dalam kegiatan diantaranya, Danramil 0830/03 Pabean Cantian Mayor Inf Sumarsono, Camat Pabean Cantian Bpk Rizal, Sekcam Pabean Cantian Bpk Arif, Babinkamtibmas Perak Timur Ipda Mariyono, Kasitrantib Kecamatan Pabean Cantian Bpk Bimo, Babinsa Perak Utara Serda Manullang dan Satpol PP sekecamatan.