Turun Langsung Ke Sawah, Babinsa Bantu Petani Tanam Padi

    Turun Langsung Ke Sawah, Babinsa Bantu Petani Tanam Padi
    Sertu Agus Riyanto Babinsa Koramil 0830/06 Benowo lakukan pendampingan membantu kelompok tani (poktan) "Sejahtera" dalam penanaman padi diwilayah binaan

    Surabaya, - Pendampingan terhadap petani terus dilakukan oleh Babinsa guna meningkatkan hasil pertanian sehingga mewujudkan ketahanan pangan di wilayah.

    Seperti halnya yang dilakukan oleh Sertu Agus Riyanto Babinsa Koramil 0830/06 Benowo melaksanakan pendampingan, membantu kelompok tani (poktan) "Sejahtera" dalam penanaman padi diwilayah binaan Sidorejo RT. 02/RW. 01 Kelurahan Pakal Kecamatan Pakal, Rabu (19/6).

    Sertu Agus Riyanto menuturkan, bahwa kegiatan pendampingan terhadap petani akan terus dilakukan, dari awal penyiapan lahan, masa tanam hingga panen dan terus berulang.

    Menurutnya hal itu dilakukan karena setiap tahap dalam usaha pertanian diperlukan pendampingan, dengan harapan adanya Babinsa dan PPL, para petani bisa termotivasi sehingga semakin semangat dalam mengelola pertanian di wilayah.

    Seperti pendampingan pada tahap awal, persiapan lahan merupakan salah satu faktor terpenting yang perlu dilakukan untuk memulai usaha dalam pertanian. Sebelum melakukan penanaman, persiapan lahan yang baik akan berpengaruh dengan produktivitas yang akan ditanam.

    “Sebagai Babinsa akan selalu berkomitmen mendampingi petani dari mulai awal hingga panen untuk mewujudkan ketahanan pangan wilayah. Untuk sebelumnya sudah dilakukan pendampingan dalam penyiapan lahan, dan sekarang mulai melakukan penanaman.”ungkap Babinsa

    “Kegiatan penanaman, kami Babinsa juga turun langsung melaksanakan pendampingan petani di sawah.”imbuhnya. 

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam Mayjen TNI Rafael Pimpin Sertijab...

    Artikel Berikutnya

    Ketua Panselinda Surabaya pimpin Pelaksanaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Mayjen TNI Rudy Saladin Tegaskan Sinergitas Kawal Pengamanan Pemilukada Serentak di Jatim
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri  Dipimpin Menko PMK

    Ikuti Kami